keep Brotherhood And Strike

Laman

Rabu, 04 Februari 2015

Pengaruh cuaca di air tawar


Agar kita mendapatkan ikan sesuai yang diharapkan pada saat mancing, kita harus tahu situasi dan kondisi alam. Pada kesempatan kali ini mari kita bahas pengaruh alam pada air tawar baik disungai, danau, rawa atau tempat lainnya.
Musim Kemarau
Di danau ataupun rawa pasti terjadi proses turnover atau proses dimana lapisan air di danau berpindah, lapisan atas turun ke bawah dan lapisan air di bawah naik ke atas. Proses ini selalu terjadi karena perubahan musim, dimana musim penghujan dan musim kemarau menyebabkan perbedaan suhu air danau.
Musim kemarau yang panas menyebabkan lapisan atas air danau menjadi hangat. Lapisan bawah dingin dan miskin oksigen. Karena ikan membutuhkan oksigen terlarut yang tinggi di air, maka ikan akan berada di tengah atau sebagian di permukaan air danau. Di daerah tengah ini disebut sebagai termo cline.
Musim Hujan
Sebaliknya saat musim hujan, air di permukaan cenderung dingin sehingga lebih banyak oksigen terlarut di air dibanding di dasar danau yang hangat. Ikan cenderung banyak berada di permukaan dibanding di dasar danau.
Suhu Air
Masing-masing jenis ikan mempunyai perbedaan kapasitas hidup pada suhu yang beragam untuk dapat hidup. Meskipun kadangkala ikan tidak dapat menemukan suhu yang tepat untuk mereka hidup, tetapi biasanya ikan dapat ditemukan pada rentang suhu yang dapat ditoleransi untuk hidupnya.
Dengan mengkombinasikan pengetahuan tentang suhu air danau, maka para pemancing dapat memprediksikan ikan terdapat dibadan air bagian atas atau bawah pada musim kemarau maupun musim penghujan berdasarkan pencerahan di atas.
Ikan yang suka pada air hangat akan berada di permukaan saat musim kemarau dan di dasar saat musim penghujan. Demikian pula sebaliknya untuk ikan yang suka pada air yang agak dingin.

Suhu air yang terlalu panas membuat ikan yang berada di danau, rawa dan waduk akan berhenti mencari makan, energi mereka hanya digunakan untuk menstabilkan metabolisme tubuh. Ikan tidak seperti mamalia yang berdarah panas, tetapi termasuk berdarah dingin, artinya mereka tidak dapat mempertahankan suhu tubuh pada kondisi konstan bila suhu di luar terlalu digin atau panas. Sehingga pada musim panas di siang hari tentu nafsu makan ikan akan turun, sehingga mancing yang baik adalah pada pagi dan sore hari.

Suhu air yang ekstrim akan mempengaruhi metabolisme tubuh ikan sehingga akan mempegaruhi juga kerja fungsi-fungsi organ. Suhu sekitar perairan yang terlalu panas atau terlalu dingin akan menurunkan kandungan oksigen terlarut di air sehingga membuat ikan menjadi tidak aktif. Pernahkah suatu saat anda mancing dan melihat banyak ikan di suatu spot tetapi tidak ada satu ikanpun yang makan umpan yang kita berikan? , itu berarti energi yang ada hanya digunakan untuk menstabilkan diri karena suhu air terlalu dingin atau terlalu panas.

Sinar Matahari
Sinar matahari tentu menyebabkan suhu air danau atau rawa menjadi lebih hangat, seperti pencerahan di atas. Pada waktu pagi hari sinar matahari mulai menghangatkan air danau, menciptakan kondisi air lebih hangat sehingga menarik ikan untuk melakukan aktifitas feeding (mencari makan). Dasar danau atau rawa yang berwarna gelap dan berlumpur lebih cepat menghangatkan air dibanding dasar danau yang berwarna cerah, misalnya pasir putih atau struktur dasar berupa batu gamping/kapur.
Semakin hangat atau panas menjelang siang , maka ikan akan turun ke posisi air yang lebih dingin. Hal ini yang menerangkan mengapa saat pagi ikan terlihat banyak sekali, kemudian menjelang siang tidak terlihat lagi atau sepi dari gerombolan ikan.
Angin
Angin sangat berpengaruh bagi kesuksesan pemancing di danau/ waduk. Angin membawa partikel-partikel hara atau plankton ke suatu daerah dimana angin bertiup. Jadi saat ada angin dan anda sedang memancing di pinggir danau, maka biasanya ikan-ikan kecil juga pergi bersama angin karena mengejar plankton dan zat hara (nutrisi), demikian pula ikan besar mengikuti juga pergerakan ikan-ikan kecil.
Bila arah angin ke arah darat maka carilah pinggir danau berupa tanjung (daratan yang menjorok ke danau) dan mancinglah di ujung tanjung seperti pada gambar di bawah ini. Karena banyak ikan yang menunggu nutrisi di depan tanjung.

Badai, Hujan dan Langit Berawan
Kadangkala saat kita asyik mancing di danau, seringkali kita mendapati tiba-tiba mendung dan hujan bahkan sering ada badai dan kilat. Bagaimana kondisi ini untuk memancing?. Badai dan perubahan cuaca seringkali mempengaruhi kesuksesan memancing, kadang hasilnya buruk, kadang sebaliknya.
Awan yang datang dengan tiba-tiba tentu menyebabkan sinar matahari yang menyinari permukaan air jadi terhalang. Hal ini berakibat ikan lebih agresif dalam mencari makan, sehingga memancing saat awan datang tentu lebih baik hasilnya dibanding saat terang benderang di siang atau sore hari.
Hujan ringan atau gerimis adalah waktu yang baik untuk memancing di perairan umum, karena menyembunyikan bayangan pemancing ataupun perahu pemancing, selain itu air hujan juga mencuci aroma tangan pemancing yang terdapat di umpan yang tentu dihindari oleh ikan.
Tetapi saat hujan deras merupakan waktu yang kurang tepat untuk memancing karena hujan deras membuat air menjadi keruh sehingga lebih sulit bagi ikan untuk menemukan umpan anda. Demikian juga air banjir (keruh) biasanya menyebabkan insang ikan menjadi tertutup lumpur, sehingga sensitifitas dalam mencari makan menjadi sedikit terganggu. Selain hujan lebat tentu kurang mendukung untuk keselamatan pemancing itu sendiri baik oleh ancaman banjir atau kilatan halilintar.
Jadi saat hujan lebat disertai badai, sebaiknya pulang saja dan mancing di lain waktu, demi keselamatan kita sendiri.

Umpan Ikan Nila


Ramuan 1 :
½  kg tepung tapioca
¼  kg tepung roti
1 kg rarong / udang rebon (cuci supaya tidak terasa asin lalu jemur sampai kering)
2 ekor kembung (kukus ikan kembung sebelum dimasukan pada campuran adonan umpan)
5 butir telor bebek
5 sachet vanili

Cara membuat :

Adukan tepung tapioca dengan tepung roti sampai tercampur rata, lalu masukan telor bebek dan vanili aduk kembali sampai benar-benar merata adonan umpannya.
rarong atau udang rebon yang sudah dicuci dan kering di jemur lalu diblender sampai halus kemudian campurkan dengan adonan umpan tadi, aduk lagi sampai merata dan yang terakhir masukan ikan kembung dagingnya saja yang sudah dikukus, lalu aduk sampai benar-benar merata, kalau sudah merata adonan umpan langsung dikukus sampai matang.

Catatan penting : 
Cara mengadukan adonan harus bertahap sejenis-sejenis agar campuran komposisinya merata dengan baik dan dapat menimbulkan bau yang wangi.

Ramuan 2 :
Tepung roti
Udang rebon
Essen Udang
Halco

Cara membuat :
Udang  rebon diberi air panas, setelah dingin ditumbuk halus
Campurkan ke Tepung roti dan air panas
Beri 2-3 tetes Essen udang dan Halco kira-kira 2cm
Aduk hingga rata... umpan siap digunakan

Umpan Ikan Nila yang alami :

Umpan ikan nila yang alami biasanya menggunakan cacing dan lumut tetapi ikan nila lebih suka jenis cacing sawah di banding cacing tanah biasa (kalung), untuk lumut bisa digunakan lumut sawah yang lebih disukai ikan nila, untuk menambah wangi lumut bisa ditambahkan esen pandan, tapi ada yang lebih bagus dengan bau alami supaya menetralkan wangi lumut, yaiutu dengan ketimun/bonteng, dengan memasukan isi bonteng (daging dan bijinya saja) maka lumut akan beraroma segar alami.
Untuk dikolam  menggunakan PUR 781

Selamat mencoba.... salam strikeeeeeee

Umpan Ikan Lele galatama dan liar



Silahkan coba saja salah satu artikel ini, Klo masih ragu silahkan coba semua
Ikan mas
  1. - Siapkan 2 ekor ikam mas ukuran  sedang
  2. - Bersihkan ikan mas dengan mengeluarkan isi perut,
  3. - Bungkus ikan dengan daun pisang ( agar tidak lengket )
  4. - Siapkan santan dan goreng hingga yang tersisa tinggal minyaknya
  5. - osenglah ikan mas tersebut setengah matang, jangan lupa di bolak-balik
  6. - umpan siap di gunakan..
Cara pemakaian :
  • Gunakan kail ukuran kecil (ukuran 5), 
  • Gunakanlah pelampung ukuran kecil saja.( dengan menggunakan pelampung jenis ini Respon pelampung lebih cepat bereaksi )
  • Ikatkan kail langsung  kebenang, tampa kili2 dan anting.
  • anda akan tahu kelebihan umpan ini setelah anda  praktekkan ,
ulat
  1. Siapkan ulat hongkong/jerman kurang lebih 2 ons,
  2. Siapkan air cuka
  3. Siapkan juga sedikit pelet ( sebagai pencampur )
  4. Siramkan air cuka keulat dan pelet yang sudah tercampur tadi, biarkan satu hari hingga ulat menjadi agak lembut dan sedikit berbau asam
  5. Ulat siap di gunakan
Cara pemakaian: Caranya hampir sama pada cara di atas, tetapi disini anda aharus memberi sedikit timah daun pada benang pancing, kurang lebih sejenkal dari mata kail. ( karena ulat memang agak ringan jadi perlu di di tambah beban sedikit )

 Ayam

Siapkan dua potong dada ayam ukuran sedang
  1. kukus ayam sampai benar-benar matang
  2. blender daging ayam yang telah di pisahkan dari tulangnya
  3. campurkan dengan sedikit pelet
  4. campurkan juga dengan sedikit air cuka
  5. aduk hingga menyerupai pelet
  6. umpan siap di gunakan
Cara pemakaian:
  • Buatlah pagi hari dan gunakan pada sore hari
  • atau gunakan setelah beberapa jam setelah pembuatan
  • umpan akan sedikit berbau masam, 
  • Gunakan pada empang yang berair  keruh dan berwarna kehijauan( tidak berlumut )

Usus ayam
  1. Siapkan usus ayam secukupnya
  2. kukus hingga matang lalu di blender sampai halus
  3. Siapkan pelet satu  bungkus ( kalau bisa  pelet yang tidak ber bau amis )
  4. Siapkan sedikit Wisman (seperti mentega biasa di pakai untuk membuat martabak )
  5. campurkan ketiga bahan tersebut dan aduk hingga rata
  6. Tambahkan sedikit cuka
  7. Umpan siap di gunakan, kalau bisa di didiamkan selama 3 jam lalu pakai.
Telur Bebek
  1. Siapkan beberapa butir telur bebek
  2. rebus telur bebek hingga matang
  3. haluskan telur / di parut
  4. Campurkan dengan susu bubuk dancow
  5. aturlah kekentalan umpan, jangan terlalu keras atau terlalu lembek
  6. Umpan siap di gunakan...


BERBAGAI MACAM UMPAN TERBAIK IKAN LELE

  1. Belut sebesar jari, bisa dibakar, dikukus atau digoreng kemudian dipotong sebesar dadu atau bisa juga dengan memakai dagingnya saja. Bila memakai dagingnya saja maka potongannya sepanjang 2cm.
  2. Berbagai macam cacing namun yang terbaik adalah cacing lur dan cacing laut. Pasang beberapa cacing sekaligus untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
  3. Daging Ayam bagian sayap dikukus kemudian setelah matang diambil dagingnya saja dan diblender sampai halus. Untuk pengerasnya gunakan pelet 48 denga aroma belut.
  4. Daging Sapi Giling. Sebaiknya beli di Supermarket karena aroma dagingnya lebih segar bilamana dibandingkan dengan yang beli dipasar. Daging murni bilamana tidak jalan bisa diberikan 2 atau 3 tetes essen untuk ukuran 1 onsnya dan essen yang digunakan adalah kepiting, tengiri atau kombinasi keduanya. Kombinasi Essen seperti bulus, udang dan lain-lain bisa juga digunakan tetapi selama uji coba hasilnya kurang memuaskan. Bisa ditambahkan sedikit cuka atau bisa juga dengan menggunakan minuman yang beraroma asem seperti yoghurt. Umpan ini relatif stabil dimakan ikan lele dan sebagai catatan umpan inilah yang sesungguhnya saya gunakan untuk menarik Jackpot 2 kali dalam 3 jam di pemancingan Tulang dan yang satu kalinya dengan menggunakan ikan salmon(note: dalam 3 jam saya menarik Jackpot 3 kali).
  5. Kepiting laut atau kepiting sawah. Potong kecil-kecil untuk bagian badan dan untuk capitnya ambil dagingnya saja.
  6. Kelomang, buang capit dan kaki gunakan bagian badannya saja.
  7. Kijing dan berbagai macam jenis kerang lainnya.
  8. Laron, upayakan yang masih ada sayapnya dan sindik beberapa ekor sekaligus.
  9. Telor Ikan sapu-sapu kukus.
  10. Jangkrik pasang 1 saja yang penting menutupi kail kemudian dipencet perutnya agar aromanya menebar.
  11. Cacing sutera atau cacing beku. Cara pakai yang paling praktis dan efektif adalah dengan membungkusnya memakai kain perban yang bisa diperoleh di Apotek. Bila menggunakan cacing beku pilihlah yang ada gambar ikan Louhan (note: merk lainnya belum mendapatkan hasil yang memuaskan) dan bilamana menggunakan Cacing Sutera berikan sedikit vanili untuk mengurangi bau apeknya. Untuk perangsang Anda juga bisa merendamnya dalam yoghurt.
  12. Udang Air Tawar yang kecil, buang kepala dan ekornya kemudian sindik bebera ekor di kail.
  13. Ulet hongkong atau jerman, rendam dengan 1 butir telur ayam dan tambahkan 1 sachet royco sapi minimal 3 jam sebelum Anda mancing (note: sudah dicoba beberapa kali dengan menggunakan masako tapi entah kenapa hasilnya tidak memuaskan). Bisa juga dengan menambahkan sedikit cuka untuk menambah selera makan sang ikan.

Selamat Mencoba.... salam strikeeeee

Alat bantu pemanggil ikan



Kami perkenalkan beberapa alat yang bisa digunakan untuk memanggil ikan atau menimbulkan daya tarik ikan untuk mendekat.
·         LACUBA singkatan dari Lampu Celup Bawah Air (Under Water Lamp) adalah Jenis lampu yang sengaja dirancang kedap air yang berfungsi sebagai alat pemanggil ikan, pemikat ikan, dan pengumpul ikan untuk bantu nelayan dalam meningkatkan jumlah hasil penangkapan ikan di laut. Lacuba merupakan buah karya para ahli teknologi terutama dalam bidang kelistrikan, yang terpanggil membuat ide dan sarana untuk memenuhi kebutuhan alat penimbul cahaya penerangan di dalam atau di bawah permukaan laut.
Cara Penggunaan atau Pengoperasian Alat Pemanggil Ikan (Lacuba)
Sesuai dengan namanya ” Lampu Celup Bawah Air “, Lacuba adalah jenis lampu yang pengoperasiannya harus berada di bawah air atau di dalam air, berikut ini langkah-langkah cara menggunakan Lacuba sebagai alat bantu penangkapan ikan :
1. Celupkan kedua lampu (Lacuba) ke dalam air pada kedalaman 2-3 Meter dari atas permukaan air laut.
Kedalaman menurunkan LACUBA tidaklah mutlak dan bisa dicoba pada kedalaman air tertentu tergantung kondisi pada perairan atau air laut setempat
2. Setelah lampu berada di dalam air, hubungkan kabel positif ke kutub batere positif ( + ) dan hubungkan kabel negatif ke kutub batere negatif ( - )
3. Pastikan bahwa kedua lampu (Lacuba) menyala di dalam air.
·         ELECTROFISH
Alat ini akan mengeluarkan signal listrik seperti signal yang dikeluarkan oleh ikan yang terluka, signal yang dikeluarkan bisa mencapai radius kurang lebih 2 km. Dapat digunakan didanau atau laut.
Cara pengunaannya tinggal cekupkan kedalam air saja
·         RANGKAIAN SEDERHANA
CARA MEMBUAT ALAT PEMANGGIL IKAN (FISH CALLER) SEDERHANA MURAH MERIAH

Bagi anda yang hobi memancing ikan, menjala atau apapun, alat ini sangat cocok digunakan untuk membantu anda, karena alat ini akan memanggil dan mengumpulkan ikan. Getaran yang dikeluaran dari rangkaian ini mencapai jarak beberapa meter secara melingkar.

Cara Kerja:
Setelah rangkaian mengeluarkan suara, masukkan rengkaian ini kedalam botol plastik dan pastikan air tidak bisa masuk kedalamnya dan kemudian masukkan (tenggelamkan) ke dalam air. Tunggu beberapa saat. Setelah rangkaian ini bekerja ikan-ikan akan mendatanginya lalu mengerumuni alat ini. Anda dapat menggunakannya di sungai, di mana banyak ikan yang mudah untuk menemukan kecuali di laut yang berombak, sehingga sirkuit initidak akan bekerja karena kalah oleh gelombang laut. Sebenarnya, juga dapat digunakan di laut tenang

Mengenai Saya

Foto Saya
Komunitas mancing ini tersebar di seluruh indonesia yang tergabung di Mancing Mania Group ( MMG ) yang berasal dari Facebook.

Sahabat Setia MMG

Total Pengunjung

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Web Hosting Coupons